Halal Bihalal DPD Gerindra Sumut Meriah, Dihadiri Gubernur Bobby Nasution,Ini Yang Disampaikan

Share:

 

Gubsi Bobby saat menghadiri HBH.ist

Medan — Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerindra Sumatera Utara (Sumut) menggelar acara Halal Bihalal yang berlangsung meriah di Reagel Convention Hall, Medan, Sabtu (26/4). Momen silaturahmi ini dihadiri langsung oleh Gubernur Sumatera Utara, Bobby Afif Nasution, para kepala daerah, anggota DPRD Provinsi Sumatera Utara, Forkopimda, seluruh kader dan pengurus Partai Gerindra Sumut, serta masyarakat umum.


Ketua Panitia Halal Bihalal, Beni Sihotang, yang juga Ketua Fraksi Gerindra DPRD Sumatera Utara, dalam sambutannya menyampaikan rasa terima kasih yang mendalam kepada semua pihak yang telah mendukung terselenggaranya acara ini.

"Kami mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada seluruh sponsor, panitia, serta semua yang telah memberikan dukungan moril maupun materiil. Berkat kerja keras kita bersama, acara ini dapat berlangsung dengan sukses dan meriah," ujar Beni.


Beni menegaskan bahwa kegiatan halal bihalal ini tidak sekadar sebagai ajang silaturahmi, namun juga menjadi momentum untuk mempererat soliditas, meneguhkan kebersamaan, dan memperkuat semangat perjuangan di bawah panji Partai Gerindra.


Dalam kesempatan tersebut, Ketua DPD Gerindra Sumut, Ade Jona, turut menyampaikan sambutannya yang berisi ajakan kepada seluruh kader untuk terus menjaga kekompakan dan meningkatkan kinerja demi mewujudkan cita-cita partai.


Salah satu momen spesial dalam acara ini adalah pemberian laptop secara simbolis yang memberikan Gubernur Sumut Bobby Afif Nasutioan,Ketua DPD Gerindra Sumut Ade Jona ,Bendahara DPD Gerindra Sumut Yin MAP kepada beberapa Ketua DPC Gerindra di Sumatera Utara. Laptop tersebut diberikan kepada Ihwan Ritonga (Ketua DPC Gerindra Kota Medan), Budi S.E (Ketua DPC Gerindra Serdang Bedagai), Gusmiyadi (Ketua DPC Gerindra Siantar), dan Basith (Ketua DPC Gerindra Tapanuli Selatan).

Program ini bertujuan untuk mendukung digitalisasi kaderisasi partai, mempercepat pembaruan data kader melalui sistem online yang lebih terintegrasi dan up-to-date.


Gubernur Sumatera Utara, Bobby Afif Nasution, yang juga merupakan kader Partai Gerindra, dalam sambutannya menyampaikan pentingnya menjaga persatuan dan konsistensi dalam bekerja untuk masyarakat.

"Momentum halal bihalal ini menjadi pengingat bahwa perjuangan politik harus selalu dibarengi dengan semangat kebersamaan, persaudaraan, dan pelayanan kepada rakyat. Mari kita kuatkan komitmen ini bersama," ujar Bobby.


Acara yang penuh kehangatan ini ditutup dengan doa bersama, foto bersama, dan ramah tamah antar kader dan undangan.red

Share:
Komentar

Berita Terkini