Anggota DPR RI Fraksi Golkar, Musa Rajekshah, yang akrab disapa Ijeck, melaksanakan kunjungan kerja dalam rangka Reses Persidangan I Tahun Sidang 2024-2025.ist
MEDAN | Garda.id
Anggota DPR RI Fraksi Golkar, Musa Rajekshah, yang akrab disapa Ijeck, melaksanakan kunjungan kerja dalam rangka Reses Persidangan I Tahun Sidang 2024-2025. Kali ini, Ijeck mengunjungi kawasan Belawan, Kota Medan, didampingi oleh sejumlah anggota DPRD Sumut dan Kota Medan serta pengurus DPD Golkar Sumut, antara lain Palacheta Subies Subianto, Ramaddianshah, El Barino Shah, dan lainnya.
Ijeck menyempatkan diri untuk mengunjungi Jalan Kenanga, Belawan Bahagia, di mana ia mendengarkan langsung keluhan warga setempat, terutama terkait infrastruktur dan pelayanan kesehatan. Salah satu keluhan utama yang disampaikan adalah kondisi jalan yang sudah lama rusak. Selain itu, warga juga mengungkapkan permasalahan banjir yang sering merendam rumah mereka.
Terkait keluhan tersebut, Ijeck menjelaskan bahwa jalan rusak di wilayah tersebut tidak dapat diperbaiki oleh pemerintah kota karena lahan yang digunakan adalah milik PT Pelindo, sebuah BUMN. Meskipun demikian, Ijeck berjanji akan berusaha semaksimal mungkin bersama Golkar Sumut untuk membantu memperbaiki kondisi tersebut.
"Ini tanah milik PT Pelindo, secara pribadi kami akan bantu untuk perbaikan jalan di sini," ujarnya.
Selain itu, Ijeck juga menyampaikan bahwa ia akan berkomunikasi dengan pihak terkait untuk menangani persoalan banjir. Saat ini, proses pembangunan tanggul di Belawan tengah berlangsung, dan Ijeck berencana untuk memastikan apakah pembangunan tersebut dapat mengatasi permasalahan banjir yang sering terjadi.
Sebagai Wakil Gubernur Sumut sebelumnya, Ijeck mengaku telah memberikan perhatian lebih terhadap masalah banjir di Belawan, dan terus mendukung upaya penanganannya.
Terkait pelayanan kesehatan, Ijeck menilai program Universal Health Coverage (UHC) yang digagas oleh Wali Kota Medan Bobby Nasution sudah memberikan manfaat besar bagi masyarakat. Dengan UHC, warga hanya perlu membawa Kartu Tanda Penduduk (KTP) untuk mendapatkan layanan kesehatan di rumah sakit tanpa biaya tambahan.
"Sekarang masyarakat Kota Medan sudah sangat dimudahkan dengan adanya Program UHC dari Pak Bobby Nasution. Warga hanya membawa KTP untuk berobat ke rumah sakit," kata Ijeck.
Di akhir kunjungan, Ijeck menyatakan bahwa ia bersama Golkar Sumut akan terus menampung aspirasi masyarakat Belawan dan berkomitmen untuk memberikan solusi terbaik terhadap berbagai masalah yang ada.rel