Festival Musik Band Pelajar Medan 2023 Yang Diselenggarakan Jurusan Administrasi Bisnis Politeknik MBP Sukses

Share:







Ketua Program Studi Administrasi Bisnis Politeknik MBP, Evo M.T Damanik S.E.,M.M mengabadikan moment bersama para pemenang Festival Musik Band Pelajar 2023 (14/2)


Medan - GARDA.ID

Setelah absen selama kurun waktu dua tahun akibat wabah pandemi, akhirnya Kota Medan perlahan-lahan kembali diramaikan berbagai event yang melibatkan berbagai lapisan masyarakat. 

Salah satunya adalah perhelatan Festival Musik Pelajar yang diselenggarakan mahasiswa mahasiswi Jurusan Administrasi Bisnis semester 5, Politeknik MBP Medan. Adapun nama acara tersebut adalah Festival Musik Band Pelajar Medan dengan tema “Valentine Celebration In Music With School Band” 2023. Sesuai dengan tema acara yaitu Valentine Day atau Hari Kasih Sayang, maka acara festival tersebut dilaksanakan tepat di tanggal 14 Februari 2023, bertempat di lapangan parkir Politeknik MBP, Jalan Dr. Jamin Ginting Medan.

Adapun tujuan acara adalah untuk menunjukkan kreasi dan kemampuan bermain musik serta  bernyanyi para pelajar yang nantinya bisa menciptakan grup band yang berkualitas dan ternama di Kota Medan.

Selain itu,  ingin membangkitkan kembali gairah dan semangat generasi muda dalam berkreativitas, harapannya juga akan melahirkan bakat-bakat baru di bidang musik oleh anak-anak Medan. 



Turut hadir dalam acara tersebut yaitu Ketua Program Studi Administrasi Bisnis, Dosen pengampu mata kuliah Proyek Kesekretariatan yaitu Evo M.T Damanik S.E.,M.M yang memberikan edukasi tentang motivasi belajar siswa pelajar dalam seni dan budaya. Dalam kesempatan tersebut beliau mengatakan bahwa dengan adanya festival musik band pelajar ini semua pelajar bisa menunjukkan bakat dan kemampuan musikalitas para pelajar. 

Evo menambahkan, manfaat dari kegiatan tersebut bagi pihak kampus adalah sebagai media promosi dan pendekatan kepada masyarakat dalam pengenalan jurusan Administrasi Bisnis dan Kampus Politeknik Mandiri Bina Prestasi Medan.

Dan bagi pihak pelajar yaitu memberikan ruang bagi mereka untuk unjuk aksi dan bakat musikalitas mereka.

Clara Puspita selaku Pudir II bidang kemahasiswaan hadir memberikan motivasi  kepada siswa pelajar yang turut serta menjadi peserta Festival Musik Band Pelajar Medan dan mengapresiasi kegiatan yang diselenggarakan oleh mahasiswa Program Studi Administrasi Bisnis Semester 5 yang mana event tersebut adalah juga merupakan praktek mata kuliah Proyek Kesekretariatan (Event Organizer) yang diemban selama 1 semester.

Selain bintang tamu yang diisi oleh Band Apricot dan komedian Ramos Ambarita, sebanyak 4 band telah menunjukkan kemampuan bermusiknya dalam kompetisi Festival Musik Pelajar Medan 2023. Para pemenang  ditentukan berdasarkan beberapa penilaian diantaranya aksi panggung/performance, keahlian dan harmonisasi. Hasil keputusan juri yang mutlak dan tidak dapat di ganggu gugat menghasilkan dua jenis kategori pemenang. Yaitu Pemenang Utama dan The Best Drummer. Dua pemenang utama dengan  nilai tertinggi diraih  SMK N 11 Medan (Juara I) dan SMK SWASTA MARISI Medan (Juara II). Sementara yang menjadi The Best Drummer yaitu diraih SMK N 11 MEDAN.

Para juara ini nantinya akan mendapatkan uang pembinaan, Tropy dan juga Sertifikat. (rel)

Share:
Komentar

Berita Terkini